Cara Menggunakan Google Meet Untuk Melaksanakan Video Conference Secara Gratis

Google Meet adalah salah satu program Google yang praktis digunakan untuk melakukan konferensi video atau pertemuan daring dengan melibatkan banyak orang. Program google meet dapat digunakan dengan browser komputer ataupun aplikasi Google Meet di Smartphone. Penggunaan Google meet untuk membuat panggilan video/ konferensi video yang sebelumnya hanya tersedia bagi pemilik akun Gsuite sekarang sudah dapat digunakan oleh semua orang yang memiliki email gmail.

Cara membuat panggilan video/ konferensi video dengan browser laptop adalah: jalankan aplikasi browser, kemudian kunjungi situs web https://meet.google.com, kemudian masuk ke akun google (Gmail) atau email organisasi yang terhubung dengan layanan Gsuite. Selanjutnya, pada halaman hangouts meet, (1) klik tombol Join or Start a Meeting, (2) kemudian klik tombol Continue, (3) lalu klik tombol Join Now. Perhatikan gambar berikut. 
Maka akan tampil halaman panggilan Hangouts Meet sebagai berikut. 
Pada gambar di atas, (1) menu Meeting details berfungsi untuk melihat informasi panggilan video, seperti link dapat digunakan untuk mengundang orang lain bergabung dengan panggilan video hangouts meet, (2) tombol Microphone berfungsi untuk menyalakan dan mematikan microphone perangkat yang digunakan, (3) tombol panggilan berfungsi untuk mengakhiri penggilan video, (4) tombol kamera berfungsi untuk menyalakan atau mematikan kamera perangkat yang digunakan, (5) tombol Present now berfungsi untuk membagikan layar perangkat yang digunakan, (6) ikon People berfungsi untuk melihat daftar peserta konferensi video, dan (7) ikon pesan berfungsi untuk mengirimkan pesan teks kepada peserta konferensi video. Cara menggunakan program Hangouts meet versi aplikasi Android hampir sama dengan versi browser laptop, yaitu: unduh program Hangouts meet di Playstore, kemudian buka program Hangouts meet, maka akan tampil jendela hangouts meet sebagai berikut.  
Adapun fungsi dari beberapa tombol yang dinomori pada gambar di atas adalah: (1) ikon menu berisi menu untuk memasukkan kode/ link pertemuan (use a meeting code) sehingga pengguna dapat bergabung dengan pertemuan daring, (2) ikon mikrofon berfungsi untuk menyalakan dan mematikan mikrofon perangkat yang digunakan, (3) ikon kamera berfungsi untuk menyalakan dan mematikan kamera perangkat yang digunakan, (4) ikon perangkat berfungsi untuk memilih perangkat kamera yang digunakan (kamera depan/ belakang), (5) tombol tambah (+) berfungsi untuk membuat pertemuan konferensi baru, (6) tombol Rejoin berfungsi untuk masuk ulang ke konferensi video yang telah pernah dibuat, (7) menu Details berfungsi untuk menampilkan kode dan link pertemuan (digunakan untuk mengundang orang lain), (8) menu Chat berfungsi untuk menampilkan kolom mengirim pesan, (9) menu People berfungsi untuk menampilkan daftar orang yang telah bergabung dengan pertemuan daring, (10) ikon tutup telepon berfungsi untuk meninggalkan pertemuan daring, (11) jendela pop up akan muncul setiap ada orang yang ingin masuk ke pertemuan daring menggunakan kode/ link pertemuan, pengajar dapat mengklik Admit untuk menyetujuinya, (12) ikon mik, kamera, dan tutup telepon akan hilang otomatis, jadi pengguna dapat mengetuk layar perangkat untuk menampilkannya, (13) pengajar juga dapat mengklik ikon mikrofon peserta untuk mematikan mikrofonnya, dan (14) mengklik ikon minus (-) peserta untuk mengeluarkannya.

Video tutorial Google Meet dapat Anda tonton pada video berikut.
Selamat mencoba.
Salam.
Hamdan Husein Batubara

Insan cendikia yang senang belajar, berdiskusi, dan berbagi ilmu pengetahuan.

Lebih baru Lebih lama